6 Cara Hapus Background Foto via online
Hai sobat ketemu lagi dalam artikel kali ini saya akan memberikan cara cepat ganti latar atau menghapus background foto gratis, tanpa harus mempunyai keahlian khusus serta program seperti photoshop. Ini bisa sobat aplikasi kan menggunakan smartphone atau komputer.
Menghilangkan latar foto berguna sekali untuk buat pas foto. Saat ini buat pas foto tidak serumit yang sobat pikirkan asal tau sudut foto, pose yang benar dan arah kamera, untuk itu silahkan baca juga cara pengambilan pas foto yang benar.
Ada banyak situs yang menawarkan jasa edit ganti background foto via online, berikut saya rangkum situs atau aplikasi yang melayani foto editing secara online :
6 Aplikasi Hapus latar foto :
1. Adobe Express
- Kunjungi situs Adobe Express di https://www.adobe.com/express/feature/image/remove-background
- Login dengan menggunakan email
- Klik Browser on your device.
- Pilihlah foto yang akan dihapuskan backgroundnya menjadi transparan background, klik OK.
- Tunggu beberapa saat hingga background foto terhapus.
- Klik Download file gambar tersebut.
- Simpan hasil foto yang telah dihapus backgroundnya, selesai.
2. Spark Adobe
Masih keluarga Adobe, Adobe Spark adalah aplikasi yang di keluarkan oleh Adobe Systems dan Adobe Spark sendiri adalah layanan aplikasi pembuatan pengeditan media yang terintegrasi langsung untuk seluler dan web dekstop.
Selain fungsinya untuk pembuatan video slideshow aplikasi ini juga melayani pengeditan foto secara online, caranya :
- Masuk ke website spark.adobe.com klik remove background now.
- Unggah foto Anda
Import foto dari perangkat yang Anda miliki, seperti dari smartphone atau laptop.
- Klik foto dan pilih hapus background
Seluler: Tap gambar, pilih Edit dan Hapus background
Web: Ketuk gambar dan Hapus background menggunakan menu di sebelah kanan Anda
- Tambahkan warna foto di belakang
Pilih “color” untuk memilih bentuk atau “warna” dan masukan kode warna pas foto yang benar biru / merah.
- Simpan ke ponsel.
Untuk menyimpan selahkan pilih menu download dan di situ ada 3 pilihan file PNG, JPG dan PDF seperti gambar di bawah ini. Selain menyimpan Anda juga dapat langsung membagikan hasil editan foto anda di media social atau email.

Baca juga : 10 Point Penting Belajar Adobe Illustrator
3. Removebg
Removebg (remove background) adalah salah satu situs web cepat dan mudah di gunakan untuk menghapus dan mengganti background foto dengan beberapa klik saja, caranya :
- Kunjungi situs website Remove.bg
- Klik Select a photo untuk memilih foto.
- Tunggu hingga foto anda selesai di upload.
- Foto kemudian akan secara otomatis menghapus background nya.
- Klik Edit mengganti warna / background foto.
- Anda dapat menyimpan hasil foto dengan klik menu Download.

4.Clippingmagic
Pada pilihan ke tiga yaitu namanya clippingmagic.com aplikasi ini gratis lengkap dengan editor klip yang menggabungkan AI otomatis penuh dengan tool lengkap seperti untuk simpan foto ,hapus ,tool seleksi rambut , hingga melakukan croping yang sangat presisi.
Aplikasi ini sangat menguntungkan Anda untuk melakukan ganti latar dengan cepat, mudah dan praktis tanpa harus instal software di hp atau komputer, jadi sangat mudah bukan. Anda tidak perlu melakukanya secara manual caranya adalah :
- Kunjungi situs website clippingmagic.com
- Klik Select a photo atau seret foto, bisa juga dengan salin url Ctrl + V
- Tunggu hingga Foto akan secara otomatis menghapus background nya.
- Klik Edit mengganti warna / image untuk background foto.
- Anda dapat menyimpan hasil foto dengan klik menu Download.
Aplikasi ini sepenuhnya tidaklah gratis , apabila Anda mau menyimpan dalam ukuran hiress dan itu perlu melakukan pembayaran, tapi jika Anda hanya butuh untuk ukuran foto kecil seperti pas foto Anda bisa menggunakan ini tanpa harus membayar, karena ukuran pas foto tidaklah terlalu besar saya rasa itu cukup, oke.
Baca juga : ukuran pas foto yang benar
5. Edit photos for free
Edit photos for free dari namanya sudah pasti GRATIS, aplikasi ini dibuat khusus untuk Fotografer dan Desainer yang membutuhkan tugas pengeditan gambar berulang seperti mengubah ukuran, memotong, koreksi warna, mengoptimalkan, watermark, menghapus background, tipografi atau desain logo, dll. dapat digunakan secara online tanpa register dan login. Berikut cara menggunakannya :
- Pertama masuk ke situs yang dituju di editphotosforfree.com
- Kedua, akan muncul halaman edit lalu klik ikon gunting pada menu bar dan pilih ikon folder untuk mencari foto yang akan diedit.
- langkah selanjutnya ganti background dengan alat yang tersedia.
- Langkah selanjutnya adalah menyimpan file setelah mengidentifikasi setelah menghilangkan background
- Setelah itu mengubah latar belakang dengan cara klik ikon picture. Latar belakang dapat diubah dengan latar belakang warna. Latar belakang warna digunakan untuk mengganti menjadi warna solid, sedangkan latar belakang gradient digunakan untuk menampilkan gradasi warna.
- Proses terakhir adalah file harus di save pada folder yang Anda mau.
6.PiZap
Pizap merupakan situs edit background foto online terakhir yang memiliki fitur dasar sampai dengan fitur lengkap. Anda tidak perlu mempunyai keahlian di Photoshop untuk mengedit foto. Dengan piZap Anda dapat langsung memulai tanpa perlu belajar karena, wow ini sangatlah mudah bukan. Fitur-fitur ini akan membantu Anda dalam mengedit foto yang diinginkan. Situs ini juga menyediakan frame dan border juga loh. Berikut cara menggunakannya:
- Buka situs pizap.com dari browser jika menggunakan smartphone instal dulu aplikasinya melalui Playstore
- Lalu pilih di sebelah computer, start editing kemudian login dengan facebook atau google Anda. pilihlah edit photo.
- Kemudian pilih tool Catout tool foto – pilih costume – seleksi foto atau potong pinggiran background yang akan di hapus, geser mouse ke arah kiri, kanan, atas, bawah sesuai gambar yang akan dipotong
- Setelah sesuai keinginan maka langsung saja klik finish dan sesuaikan ke arah mana foto akan diletakkan kemudian Save
Aplikasi editing PiZap ini hampir sama dengan tool yang ada di photoshop, dan tool ini sangatlah komplit tidak semudah menggunakan aplikasi yang di atas. Tapi itu juga tergantung dari Anda sendiri, aplikasi mana menurut Anda cepat mudah dan nyaman di gunakan.
Demikianlah artikel kali ini mengenai cara ganti background foto online dengan cepat dan mudah. jika anda mengalami kendala silahkan tuliskan pada kolom komentar dibawah ya.
Sebelumnya perlu saya informasi kan okamotret adalah salah satu penyedia layanan jasa fotografi freelance yang profesional, melayani jasa photography produk terbaik untuk E-commerce dan telah banyak melakukan pekerjaan ini di bidangnya. untuk informasi lebih lengkap silahkan hubungi situs halaman depan kami.
Baca juga :Trik fotografi buat foto menarik
Terimakasih telah membaca artikel ini, jika merasa ini sangat bermanfaat silahkan bagikan kepada teman Anda yang membutuhkan. Salam okamotret, ciaoo..!!
16/08/2021 @ 6:42 am
Wahh sangat bermanfaat skali infonya Kak
03/09/2021 @ 8:49 am
makasi kaka
10/12/2022 @ 5:26 am
Wahh sangat bermanfaat skali infonya Kak.
16/07/2023 @ 5:53 am
makasih
Membuat pas foto sendiri dengan benar sesuai standar studio
17/11/2023 @ 4:12 am
[…] Perbaiki cahaya atau hapus dan ganti background dengan mudah. Cara menghapus background online […]
Ukuran Pas Foto yang Benar dalam CM, MM, dan Piksel
18/04/2024 @ 9:21 am
[…] Baca juga: Cara menghapus background dalam 2 detik […]